Satu Bingkai Untuk Aku
November 19, 2021Aku seketika berpikir, apa-apa yang terjadi sekarang lambat laun akan menjadi masa lampau yang berlalu dan di kenang bahkan perlahan terlupakan.
Menelusuri satu gambar di masa lampau, adalah usaha untuk menggali cerita lama entah sengaja untuk di kenang atau memang sengaja untuk di lupakan dan di kunci rapat-rapat. Itu adalah sebuah pilihan.
Kita memang tak pernah tahu bagaimana cerita ini berjalan, hanya saja bisa merencanakan sebaik mungkin tanpa bisa menghakimi apa yang telah berlalu. Pun kita tak pernah tahu, bagaimana semesta bekerja dan bagaimana bumi berputar pada porosnya ketika waktu sedetikpun tak pernah berhenti. Yang aku tahu, apa-apa kebaikan yang kita buat entah kapan waktu membalas semua akan kembali kepada kita.
Apa yang terjadi sekarang apa yang kita lakukan sekarang dan apa yang kita rasakan sekarang adalah akan menjadi masa lalu, potret gambar yang indah akan menjadi satu bukti otentik yang kita punya nanti. Dimana ketika melihatnya, seketika hati dan pikiran langsung terbawa dan seakan menarik kita pada masa itu. See? terkadang apa-apa yang menjadi kenangan ini ada rasa sedikit kejam, entah kenapa aku sebut ini kejam. Ah, mungkin karena kita berpikir tidak bisa merasakan keindahan itu lagi dengan situasi dan kondisi bahkan dengan seseorang, tak pun memang hanya tertinggal dalam ingatkan tanpa bisa kita ulangi lagi. Tapi itulah cara semesta bekerja time flies so fast and let it go because life must go on.
Keindahan dan kesedihan adalah satu paket yang tidak bisa dipisahkan, mengikuti suasana hati seseorang.
Always appreciate for everything comes to you, kita tidak pernah tahu bagaimana dan seperti apa waktu berjalan. Keep being a good one, and positive thinking.
Setidaknya, ketika kita melihat satu bingkai foto yang indah di hujung cerita kita nanti biarkan simpul manis di bibir yang menjadi saksi kalau kita pernah melalu hari yang baik dengan orang-orang baik. Tidak ada kesedihan dan penyesalan di dalamnya, biar kan waktu menjadi saksi perjalanan hidup ini.
Aku rasa bahagia, dan mensyukuri setiap pahit dan manis hari-hari yang berlalu. That's life?
Semesta pasti tahu, kita yang kerdil ini selalu mencoba bahagia dan tabah menjalani hari-hari yang pelik ini. Setidaknya selalu ada kata mencoba di setiap langkah yang kita tempuh hari demi hari.
bye.
0 komentar